Tahukah Kamu? Ternyata Melamun Memiliki 5 Efek Positif Bagi Kehidupanmu

“Melamun memberikan pengaruh positif bagi kehidupanmu loh!”

Melamun menjadi salah satu kegiatan yang sering kita lakukan. Mungkin saat berada di bangku kelas perkuliahan membayangkan bagaimana kehidupan dewasa dan memiliki keluarga kecil. Para ilmuwan menemukan bahwa manusia menghabiskan 30%-50% waktu berada dalam lamunan. Kegiatan ini bisa didefinisikan sebagai masa lamunan yang kamu alami saat dalam kondisi terbangun. Dengan pikiran yang melayang entah ke masa lalu atau masa depan, Ini dia informasi manfaatnya untuk kamu.

Mengurangi Stres dan Anxiety

Dengan mengabaikan sejenak realita dunia luar yang bising, kamu bisa membiarkan pikiran kamu bisa mengalir dengan bebas. Hal itu bisa mendorong relaksasi dan eksplorasi mental kamu. Pada saat pikiran mengalir kamu akan berada dalam kondisi gelombang alfa yang membuat kamu lebih tenang dan tidak berpikir hal berat. Setelah bekerja sepanjang hari atau berselisih dengan teman. Sebaiknya kamu biarkan pikiran melayang dengan lamunan untuk melupakan dan menjauhkan diri sejenak dari keadaan yang mencemaskan.

Membantu Memecahkan Masalah

Lamunan ternyata bukan hanya pelarian kecil, karena bisa merevitalisasi pikiran kamu. Setelah itu, kamu bisa kembali menghadapi masalah dengan kondisi yang lebih segar. Sebagian besar orang akan lebih udah mengatasi masalah dengan menggunakan perspektif yang baru. dalam sebuah studi menyimpulkan bahwa melamun itu penting dan baik karena membuat otak memproses secara kognitif sehingga memunculkan berbagai ide baru.

Memaksimalkan Berbagai Bagian Otak 

Apabila kamu pernah memperhatikan orang yang sedang berada dalam lamunan. Seolah-olah ada awan diatas kepala, namun yang terjadi di otak cukuplah rumit. Pada saat pikiran sedang mengembara, fungsi berbagai bagian otak bisa dimaksimalkan. Mulai dari jaringan pemecahan masalah eksekutif hingga jaringan kreativitas berjalan secara bersamaan. Kemudian ketika kamu mengaktifkan area otak yang berbeda, kamu bisa mengakses informasi yang sebelumnya mungkin berada diluar jangkauan atau tak aktif.

Membantu untuk Mencapai Tujuan

Ketika berada dalam lamunan bisa membantu kamu mencapai tujuan. Pikiran yang tak terarah ini selaras dengan hasil penelitian bahwa hal tersebut memang sering dimotivasi oleh tujuan yang ingin kamu capai. Dalam bidang psikologi olahraga juga sering menggunakan lamunan yang terstruktur untuk melatih mental supaya meraih kemenangan. Nah, lamunana yang lebih terstuktut ini membuat kamu termotivasi untuk mencapai hasil yang realistis.

Meningkatkan Kreativitas

Dalam sebuah studi penelitian menyatakan bahwa melamun memiliki hubungan dengan tingkat kreativitas yang lebih tinggi. Dimana mahasiswa mempunyai waktu 2 menit agar bisa menghasilkan benda yang berguna untuk kehidupan sehari-hari seperti tusuk gigi dan batu bata. Mereka yang melalui proses lamunan terlebih dahulu cenderung lebih fokus pada masalah dan menghasilkan lebih banyak ide kreatif. Dengan begitu mereka 41% lebih produktif dan kreatif.

Satu hal yang perlu kamu ingat juga melamun yang terlalu lama bisa memberikan pengaruh yang buruk. Terlebih ketika berada dalam lamunan mengenai hal yang membuat kamu frustrasi dan stres. Hal itu akan membuat kondisi mental kamu semakin memburuk, jadi melamunlah secukupnya ya!

Kalau masih ingin tahu info yang lain langsung saja cek https://welasasihconsulting.id/. Nah, Welas Asih Consulting juga bisa menjadi salah satu alternatif bagi kamu yang ingin berkonsultasi loh, for more info kamu bisa hubungi Minsih  melalui nomor berikut ini https://wa.me/6281229195390 ya.

Sumber: Seide, Margaret. 2021, 20 August. 5 Positive Effects of Daydreaming. Verywellmind. https://www.verywellmind.com/positives-about-daydreaming-5119107

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top