Tenang, Kamu Nggak Sendirian
“Capek ya abis ketemu banyak orang? Pas banget nih kamu harus baca ini dulu”
Seringkali merasa kelelahan padahal tidak melakukan aktivitas yang berat, ketika dicari penyebabnya ternyata setelah bertemu dengan banyak orang. Faktanya kebutuhan akan recharge setelah interaksi sosial ini merupakan hal yang wajar dan tak jarang dialami oleh banyak orang. Yuk kita eksplorasi kenapa sih kita bisa merasakannya dan gimana cara mengatasi kelelahan ini.
Apa Itu Social Exhausting?
Ketika kita sedang berada di tengah keramaian, kita sering nggak sadar menghabiskan energi sosial kita. Interaksi mulai dari senyum, salam hingga ngobrol satu-persatu membuat kita memberikan sebagian dari diri kita untuk orang lain. Bahkan apabila kita menikmati momen pada saat itu, nanti akan tetap merasa kelelahan setelahnya. Hal semacam inilah yang disebut dengan social exhausting.
Penyebab kelelahan ini bisa terjadi karena kita berusaha keras memberikan yang terbaik dalam interaksi sosial, menyembunyikan kelelahan atau emosi yang sedang kita rasakan. Kita butuh waktu agar bisa kembali mengisi ulang energi kita setelah melakukan interaksi dengan terlalu banyak orang.
Social Exhausting Cuma Dialami Orang Introvert?
Social exhausting ini adalah hal yang wajar dan umum terjadi, jadi tak hanya dialami oleh orang introvert saja. Namun, orang extrovert lebih cenderung bisa menemukan cara untuk menenangkan diri dan menghindari perasaan lelah dan kewalahan ini. Nah, social exhausting ini lebih bermasalah bagi para introvert, bahkan hingga muncul istilah introvert hangover.
Cobain Recharge Energy, Yuk!
Penting bagi kita untuk mengakui bahwa kebutuhan kita akan recharge dan memberikan diri kita waktu untuk pulih. Sebenarnya cara recharge energy bermacam-macam, mulai dari me time sebentar, membaca buku, mendengarkan musik atau melakukan aktivitas yang membuat kita bisa lebih merasa nyaman dan rileks.
Mungkin akan terdengar sederhana ketika menyisihkan waktu untuk diri sendiri setelah berinteraksi dengan banyak orang. Namun, jangan salah efek positif yang besar akan berdampak baik bagi kesejahteraan mental kita.
Recharge setelah berinteraksi sosial merupakan langkah penting dalam menjaga keseimbangan psikologis kita. Hal yang terpenting adalah mendengarkan diri kita sendiri dan memberikan waktu dan ruang yang diperlukan untuk bisa pulih. Dengan kita memvalidasi dan memahami kebutuhan recharge maka akan mencapai keseimbangan yang lebih baik lagi dalam menjalani kehidupan sosial.
Itulah penjelasan lengkap tentang masalah social exhausting dan cara me-recharge energinya. Kalau masih ingin tahu info yang lain langsung saja cek https://welasasihconsulting.id/. Nah, Welas Asih Consulting juga bisa menjadi salah satu alternatif bagi kamu yang ingin berkonsultasi loh, for more info kamu bisa hubungi Minsih melalui nomor berikut ini https://wa.me/6281229195390 ya.
Sumber Referensi: Gulotta, Jaclyn. 2023, September 22. Signs of Social Fatigue & 9 Ways to Prevent it. Choosing Therapy. https://www.choosingtherapy.com/social-fatigue/.